Kementerian Agama
Kabupaten Semarang

Adalah kementerian yang bertugas menyelenggarakan pemerintahan dalam bidang agama, di wilayah Kabupaten Semarang, Provinsi Jawa Tengah

Tentang Kami

Humas Kemenag Smg adalah kantor pelayanan informasi dan layanan yang bertugas untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat di bidang agama di Kab Semarang.

Layanan Kami

Kami memberikan layanan yang cepat dan tepat untuk berbagai keperluan terkait agama, Pendidikan Agama , Pondok Pesantren,seperti surat izin nikah, sertifikat nikah, dan proses haji.

Misi Kami

Kami berkomitmen untuk selalu menjadi mitra terpercaya dalam menjaga keharmonisan hubungan antar umat beragama, memfasilitasi kebutuhan masyarakat di bidang agama, dan memberikan layanan dengan cepat, tepat dan efisien

Informasi dan Layanan PTSP

Kementerian Agama Kabupaten Semarang adalah lembaga pemerintah yang bertugas merumuskan kebijakan di bidang agama, yang salah satu Layanannya adalah tersedianya Informasi dan Layanan yang Terpadu pada Satu pintu ( PTSP )

LAYANAN di MPP
( Mall Pelayanan Publik )

Kementerian Agama Kab.Semarang juga tergabung dalam stan layanan Publik Pemerintah daerah Kabupaten Semarang. Di MPP ( Mal Pelayanan Publik ) Lopait – Tuntang. anda dapat menemukan informasi dan layanan yang disediakan oleh Kementerian Agama disana, adapun untuk mengetahui layanan apa saja yang dilayani di MPP, silahkan klik link dibawah.

Layanan Haji & Umrah

Mulai 1 Jnuari 2024, Layanan haji & Umrah, dilayani di Gedung PLHUT ( Pusat Pelayanan Haji dan Umrah terpadu ) di Jl. Kauman tengah- Ungaran. Telp : 024-6922606, email : phukabsmg@gmail.com

Fasilitas

Fasilitas apa saja sih, yang ada di Kemenag Kabupaten Semarang ?

Ruang Laktasi

Ruang Lakrasi yang diperuntukkan bagi ibu ibu yang akan menyusui anaknya

Hotspot Gratis

Bagi tamu di Kemenag kab Semarang, disediakan layanan internet gratis di area kantor

Masjid

Untuk keperluan Shalat, disediakan Masjid yang cukup besar bererta fasilitas dan kelengkapan ibadah

Kantin

Bagi tamu yang menghendaki makan dan minum disediakan kantin yang berdampingan dengan kantor

Toserba

Keperluan apapun, di Toserba Koperasi kantor , akan memenuhi kebutuhan mendesak anda

Area Parkir

area Parkir yang luas didukung sistim pengawasan secara elektronik ( CCTV 24 Jam)

Layanan Bank

Layanan Bank satu atap, akan melayani bagi calon jamaah haji yang akan mendaftarkan diri, di area Layanan PLHUT

Tempat bermain Anak

Disediakan sarana dan prasarana bermain anak

Sarana Disabilitas

Sarana dan prasarana disediakan bagi penyandang disabilitas

Aula Kantor

Aula yang luas didukung Sound system, AC, TV Led, Wifi dll

Sarana Olah Raga

Sarana Olahraga disediakan bagi siapa saja yang akan membutuhkan

Lingkungan

Kami berkomitmen untuk mewujudkan lingkungan kantor yang bersih dan hijau

Layanan Kepuasan

300

Survey kepuasan masyarakat

400

Kesaksian Klien

Baca kesaksian dari klien kami tentang pengalaman mereka dengan layanan Kementerian Agama Kabupaten Semarang.

Saya sangat terbantu dengan layanan yang diberikan oleh Kementerian Agama Kabupaten Semarang. Semua stafnya sangat ramah dan cepat dalam menanggapi permintaan saya.

Terimakasih kepada Kementerian Agama Kabupaten Semarang atas bantuannya yang sangat efisien dan profesional. Kami merasa sangat puas dengan layanan yang diberikan.

Kami senang dapat bekerja sama dengan Kementerian Agama Kabupaten Semarang. Dengan bantuan mereka, kami dapat melakukan layanan kami dengan lebih mudah dan cepat.

Team Work

Pejabat Struktural Kemenag Kab.Semarang

Muhtasit

Kepala Kantor Kementerian Agama

Zulkifli

Kepala Sub Bag Tata Usaha

Solichin

Kasi Pendidikan Madrasah

Muhtadi

Plt Kasi Bimas Islam

Roziqin

Kasi Pendidikan Agama Islam

Harun Al Rasyid

Kasi PD Pontren

Zulkifli

Penyelenggara Zakat & Wakaf

Titik Halimah

Kepala Seksi Haji dan Umroh

Anton hartoyo

Penyelenggara Kristen

Yang sering ditanyakan

  • Apa yang dimaksud dengan layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang?

Layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang mencakup berbagai bidang seperti pelayanan haji dan umrah, pendidikan agama, serta pengelolaan kegiatan keagamaan di wilayah Kabupaten Semarang, yang bisa dilayani secara ofline maupun online

  • Bagaimana cara mengakses layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang?

Anda dapat mengakses layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang melalui website resmi http://semarang.kemenag.go.id , aplikasi SI-MESEM, media sosial dan atau langsung datang ke kantor di Jl. Candi Asri-Ungaran.50513

  • Apakah ada biaya yang harus dibayar untuk menggunakan layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang?

Beberapa layanan di Kementerian Agama Kabupaten Semarang memang memerlukan biaya seperti Biaya Haji & Umrah, namun semua yang bersifat layanan tidak dipungut biaya ( gratis )

  • Bagaimana cara menghubungi Kementerian Agama Kabupaten Semarang untuk mendapatkan informasi lebih lanjut?

Anda dapat menghubungi Kementerian Agama Kabupaten Semarang melalui email kabsemarang@kemenag.go.id atau nomor telepon 024-6921320, dan nomor layanan auto respons 0851 6197 2626, serta nomor layanan aduan 0851 6162 2230

Lokasi Kami

Mari kunjungi kantor kementerian Agama Kabupaten Semarang atau hubungi kami untuk mendapatkan layanan yang dibutuhkan.

Terimakasih atas kunjungan anda, Jangan lupa tinggalkan pesan dan kesan di Google rating